MAN 5 Tangerang kembali menunjukkan kualitas siswa-siswinya dalam kompetisi tingkat nasional. Prestasi gemilang diraih oleh tim Pencak Silat dan Paskibra dalam dua ajang bergengsi yang berlangsung di Provinsi Banten. Dalam Banten Nasional Open Cup 2024, yang diadakan di Auditorium Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Serang, tiga siswa MAN 5 Tangerang sukses membawa pulang medali perak dari kategori pertandingan pencak silat. Haura Sakhi, siswa kelas X, meraih juara 2 dan medali perak di kelas B SMA Putri, disusul oleh Afran Juliandi yang juga menyabet juara 2 dan medali perak di kelas F SMA Putra. Sementara itu, Ananda Rafelia berhasil menyumbangkan medali perak di kelas D SMA Putri, menambah deretan prestasi tim Pencak Silat MAN 5 Tangerang di kancah nasional.
Selain pencak silat, tim Paskibra MAN 5 Tangerang juga menorehkan prestasi membanggakan. Mereka berhasil meraih Juara Harapan 2 dalam perlombaan LKBB Brawijaya 2024, sebuah kompetisi baris-berbaris tingkat SMA/SMK/MA yang diikuti oleh berbagai sekolah dari Provinsi Banten, Jakarta, dan Jawa Barat. Prestasi ini menjadi bukti nyata dari dedikasi, latihan intensif, dan semangat juang tinggi yang ditunjukkan para siswa dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan di tingkat provinsi.
Kepala MAN 5 Tangerang memberikan apresiasi kepada para siswa yang telah mengharumkan nama madrasah di ajang bergengsi ini. “Kami bangga dengan pencapaian yang diraih para siswa. Ini adalah hasil dari kerja keras dan dukungan dari seluruh pihak, baik para pelatih maupun guru-guru yang telah membimbing dengan sepenuh hati. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi,” ujarnya.
Dengan sederet prestasi yang diraih, MAN 5 Tangerang kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan potensi siswa di berbagai bidang, baik akademik maupun non-akademik.